CIKARANG PUSAT – Pemerintah Kabupaten Bekasi memberikan bonus kepada Tim Voli Putra PDAM Tirta Bhagasasi yang berhasil menjuarai Liga Voli Indonesia (Livoli) Divisi I 2022 di Bali, dengan meraih Juara 1.
Bonus yang diberikan tersebut diserahkan langsung oleh Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan, yang diterima oleh perwakilan pemain, sebesar Rp. 150 juta, di Ruang Rapat KH Raden Ma’mun Nawawi, Lantai 2 Kantor Bupati Bekasi, Komplek Pemkab, Cikarang Pusat, pada Selasa (11/10/2022).
Pj Bupati Bekasi Dani Ramdan dalam sambutannya mengatakan, prestasi ini adalah gambaran dari banyaknya atlet berprestasi di Kabupaten Bekasi, yang berhasil meraih juara di berbagai event olahraga, seperti PON, Peparnas, maupun Livoli yang baru saja dicetak oleh Tim Voli dari PDAM Tirta Bhagasasi.
Karena itu, terang Dani, Pemkab Bekasi mendukung melalui pemberian bonus ini, agar Tim Voli PDAM Tirta Bhagasasi terus berkiprah pada event olahraga bergengsi lainnya.
“Salah satu BUMD kita memiliki Tim Voli yang meraih prestasi tingkat nasional, tentu ini menambah motivasi, keyakinan, semangat kita bahwa Kabupaten Bekasi bisa menjadi juara di Jawa Barat, Indonesia saja bisa tembus untuk Cabor Voli,” terangnya.
Melalui peraihan prestasi ini, Dani semakin yakin secara kalkulasi-matematis, Kabupaten Bekasi akan mampu berhasil menjuarai event olahraga yang sudah di depan mata, yaitu Porprov, atau Peparda Jawa Barat di Bulan November 2022.
“Itu di atas kertas kalkulasi kita bisa juara umum, tentu ini sport intelligence-nya dibandingkan dengan kekuatan daerah lain,” ungkapnya.
Dani menyampaikan, Pemkab Bekasi mendorong dan mendukung agar Tim Voli ini terus bertanding pada event bergengsi seperti pada pertandingan Proliga tingkat nasional.
“Semakin meningkatkan nama Kabupaten Bekasi, karena nanti bukan hanya PDAM-nya saja, tapi disebut juga nama Kabupaten Bekasi-nya, dalam ajang paling bergengsi di turnamen Voli di tanah air,” tuturnya.
Dani berharap kepada para pemain agar terus meningkatkan skill, menjaga stamina dan kompetensi, agar siap menghadapi lawan-lawan yang tangguh di klasemen puncak dalam rencana mengikuti ajang Proliga.
“Oleh karena itu dituntut tanggung jawab yang lebih besar, untuk mempersiapkan diri meningkatkan kompetensi, terus menjaga stamina dan teknik dan ditambah juga kaderisasi, karena ini akan panjang prosesnya dalam Proliga ini,” tandasnya.
Tim Voli PDAM Tirta Bhagasasi berhasil menjuarai Livoli Divisi I setelah menumbangkan Bogor LaVani di partai final yang digelar di Tabanan, Bali, pekan lalu. Meski berstatus tim debutan, namun tim voli asal Kabupaten Bekasi ini mampu mengalahkan tim-tim besar di sepanjang liga. (Red)