Prakiraan Cuaca BMKG Kabupaten Bekasi, Sabtu 31 Oktober 2020

  • Whatsapp

CIKARANG PUSAT – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan informasi prakiraan cuaca untuk wilayah Kabupaten Bekasi.
Secara umum cuaca Kabupaten Bekasi pada akhir pekan ini, pada pagi hari berawan. Kemudian pada siang, sore dan malam hari, diprediksi terjadi hujan ringan sampai sedang di beberapa wilayah.
Suhu antara 25-33 derajat celsius, angin dari timur dengan kecepatan antara 10-20 km/jam dengan kelembapan antara 60-80 persen.
Berikut ini prakiraan cuaca di beberapa wilayah Kabupaten Bekasi, dari situs resmi bmkg.go.id, Sabtu, 31 Oktober 2020.
1. CIKARANG PUSAT.
Pagi berawan, siang hujan ringan, sore hujan sedang, malam hujan ringan, suhu 25-30 derajat celsius, angin dari timur kecepatan 10-20 km/jam.
2. TAMBUN SELATAN.
Pagi berawan, siang hujan petir, sore hujan sedang, malam hujan sedang, suhu 24-32 derajat celsius, angin dari timur kecepatan 10-20 km/jam.
3. PEBAYURAN.
Pagi berawan hingga hujan ringan, siang hujan ringan, sore hujan sedang, malam hujan ringan, suhu 25-33 derajat celsius, angin dari timur kecepatan 10-20 km/jam.
4. CIKARANG UTARA.
Pagi berawan, siang hujan ringan, sore hujan petir, malam hujan ringan, suhu 25-32 derajat celsius, angin dari timur kecepatan 10-20 km/jam.
5. CIBARUSAH.
Pagi berawan, siang hujan sedang, sore hujan sedang, malam hujan sedang, suhu 25-32 derajat celsius, angin dari timur kecepatan 10-20 km/jam.
6. MUARAGEMBONG.
Pagi hujan ringan sampai sedang, siang hujan sedang, sore hujan ringan, malam hujan ringan, suhu 25-31 derajat celsius, kecepatan angin 10 km/jam. (*)

  • Whatsapp

Tinggalkan Balasan